Resensi Buku Cetak | GUBUK


Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs GUBUK

Resensi Buku Cetak


Misi Allah bagi Dunia

Kategori: Resensi Buku Cetak, Misi Penginjilan

Judul asli : World Mission
Penulis : Ada dan Ginny Lum
Penerjemah : Tim Literatur Perkantas
Penerbit : PERKANTAS, Jakarta 1992
Ukuran buku : --
Tebal : --
Sumber : Pub. e-Buku edisi 47/2009

Sejak kejatuhan manusia ke dalam dosa, Allah membuat rencana besar untuk menyelamatkan manusia dari hukuman. Ia ingin setiap orang yang percaya dan menerima Yesus sebagai Tuhan dan Juru Selamat memperoleh keselamatan kekal. Sebagai orang yang telah diselamatkan, kita mendapat mandat dari Allah untuk mewartakan kabar keselamatan, yang dikenal dengan "Amanat Agung", kepada bangsa-bangsa. Apa saja yang bisa kita kerjakan di ladang Tuhan ini? selengkapnya...»


Pelayanan Perkotaan (Tanggung Jawab Setiap Umat Kristen)

Kategori: Penginjilan, Resensi Buku Cetak

Judul asli : --
Penulis : Herlianto
Penerjemah : --
Penerbit : Yabina, Bandung 1998
Ukuran buku : 13 x 19 cm
Tebal : 191 halaman
Sumber : Pub. e-Buku edisi 47/2009

Allah menghendaki agar kita tidak hanya beribadah secara vertikal, namun juga secara horisontal. Artinya, selain beribadah dan memuji Tuhan, kita pun wajib mengasihi dan peduli terhadap orang-orang di sekitar kita. Salah satunya adalah dengan pelayanan kota, lingkungan yang rentan dengan berbagai masalah sosial. selengkapnya...»


Injil Untuk Semua Orang (Jilid 1)

Kategori: Penginjilan, Resensi Buku Cetak

Judul asli : --
Penulis : Henk Venema
Penerjemah : --
Penerbit : Yayasan Komunikasi Bina Kasih, Jakarta 1997
Ukuran buku : 25 x 18 cm
Tebal : 240 halaman
Sumber : Pub. e-Buku edisi 47/2009

Sejak zaman Perjanjian Lama (PL), praktik pengabaran Injil (PI) sudah ada. Namun, ilmu yang khusus menyelidiki kegiatan itu belum lama ada. Bahkan selanjutnya muncul bermacam pendapat tentang pengabaran Injil. selengkapnya...»


Firman Itu Datang dengan Penuh Kuasa

Kategori: Penginjilan, Resensi Buku Cetak

Judul asli : And the Word Came with Power
Penulis : Joanne Shetler dan Patricia Purvis
Penerjemah : Ny. Amelia Situmorang-Wenas
Penerbit : PT BPK Gunung Mulia, Jakarta 1996
Ukuran buku : 20 x 13 cm
Tebal : 187 halaman
Sumber : Pub. e-Buku edisi 47/2009

Buku ini adalah sebuah buku luar biasa yang berisi gambaran persiapan yang harus dilakukan seorang misionaris sebelum menjalin relasi dengan masyarakat yang akan dijangkau. Bagaimana mendekati dan menceritakan tentang Yesus kepada mereka pun dipaparkan dengan gaya penceritaan yang mudah diikuti. Dengan membacanya, kita turut merasakan kuasa nyata karya Allah melalui kisah para misionaris Allah yang mengubah hati orang-orang Balangao, Filipina, yang sebelumnya menyembah roh-roh dan kini menyembah Yesus Kristus. selengkapnya...»


Menabur (Mereproduksi & Memultiplikasi Gambar & Rupa Allah dalam Kehidupan Manusia)

Kategori: Resensi Buku Cetak, Hidup Kristen

Judul asli : --
Penulis : Ir. Timotius Subekti
Penerjemah : --
Penerbit : Metanoia, Jakarta
Ukuran buku : --
Tebal : --
Sumber : Bahan non pub

Berbicara masalah menabur, tentu bukan hal yang asing. Selain perkataan itu begitu akrab di telinga kita, juga perihal yang berkaitan dengan menabur seringkali menghiasai Alkitab yang kita baca. Namun, mungkin hingga saat ini Anda juga belum mengerti makna yang ada dalamnya. selengkapnya...»


TULIP: Lima Pokok Calvinisme

Kategori: Doktrin, Resensi Buku Cetak

Judul asli : --
Penulis : G. J. Baan
Penerjemah : --
Penerbit : Penerbit Momentum (bekerja sama dengan Oikonomos Foundation), Surabaya 2009
Ukuran buku : 14 x 21 cm
Tebal : 295 halaman
Sumber : Kiriman mitra (Penerbit Momentum)

Tak ada sesuatu yang baru di bawah matahari. Itu salah satu kalimat paling terkenal dari Alkitab yang diambil dari Kitab Pengkhotbah (Pkh. 1:9). Ucapan ini benar-benar sesuai untuk fenomena zaman kita. Di tengah slogan-slogan kreativitas, tetap juga ada banyak lagu dan film dibuat, digubah, atau dirilis ulang. Namun tidak dipungkiri ada beberapa seniman yang melakukannya dengan baik yaitu dengan menambahkan aspek-aspek baru tanpa menghilangkan unsur keaslian karya seni tersebut. selengkapnya...»


Kawin Campur dan Campur Tangan Tuhan

Kategori: Resensi Buku Cetak, Pernikahan Kristen

Judul buku : Kawin Campur dan Campur Tangan Tuhan
Judul asli : --
Penulis/Penyusun : Graham Roberts
Penerjemah : --
Editor : --
Penerbit : Yayasan Komunikasi Bina Kasih, Jakarta 2007
Ukuran buku : 14,5 x 21 cm
Tebal : 118 halaman
ISBN : --
Buku Online : --
Download : --
Sumber : Kiriman mitra (Penerbit YKBK)

Cinta bisa datang kapan saja dan kepada siapa saja. Dua sejoli bahkan bisa saling jatuh cinta tanpa menghiraukan perbedaan di antara keduanya; baik karakter, kepribadian, bangsa, suku, kebiasaan/adat, agama, maupun cita-cita. Buku ini menyingkap tentang pergumulan satu pasangan yang berbeda keyakinan yang akan melangkah ke jenjang pernikahan dan masuk ke dunia keluarga. selengkapnya...»


Kursus Pelayanan Pribadi

Kategori: Resensi Buku Cetak, Resensi Buku Online, Konseling

Judul buku : Kursus Pelayanan Pribadi
Judul asli : --
Penulis/Penyusun : Ev. Ir. Andreas Samudera
Penerjemah : --
Editor : --
Penerbit : Revival Total Ministry, Bandung
Ukuran buku : --
Tebal : --
ISBN : --
Buku Online : c3i.sabda.org
Download : --
Sumber : Pub. e-Buku edisi 46/2009

Apakah Anda rindu melayani Tuhan dalam bidang konseling dan ingin menjadi seorang konselor yang berhasil? Anda perlu membaca buku ini. Buku ini berisikan hal-hal praktis seputar konseling. Isinya memuat penguatan-penguatan dan penjelasan-penjelasan rohani yang mengikutsertakan kuasa Allah berkarya dalam proses konseling. selengkapnya...»


101 Bantuan dalam Perencanaan Karier

Kategori: Resensi Buku Cetak, Pekerjaan/Karier

Judul asli : Job Search and Career Checklists - 101 Proven Time-Saving Checklists to Organize and Plan Your Career Search
Penulis : Arlene S. Hirsch
Penerjemah : --
Penerbit : JIST Works, Indianapolis 2005
Ukuran buku : --
Tebal : --
Sumber : Pub. e-Buku edisi 46/2009

Dibandingkan buku-buku petunjuk karier yang lain, buku ini lebih praktis. Dalam 210 halaman, banyak sekali lembar kerja (worksheet) yang dapat melatih pembaca untuk menerapkan langsung teori yang telah dibacanya. Terdapat pula pilihan kata-kata agar resume Anda semakin kuat, terutama jika harus menulis resume dalam bahasa Inggris. Buku yang tersusun dalam format "checklist" ini sangat mudah digunakan. Anda pun bisa membacanya dari awal sampai akhir atau langsung membaca pada bagian yang dibutuhkan saja. selengkapnya...»


Essentials: 80/20 Management - Aturan Pareto

Kategori: Resensi Buku Cetak, Pekerjaan/Karier

Judul asli : 80/20 Management
Penulis : Julie-Ann Amos
Penerjemah : Anna W. Bangun
Penerbit : PT. Elex Media Komputindo, Jakarta 2003
Ukuran buku : 11 x 18 cm
Tebal : 85 halaman
Sumber : Pub. e-Buku edisi 46/2009

Apakah Anda merasa tertimbun dengan berbagai pekerjaan dan bahkan seolah-olah tidak memiliki ruang gerak sedikit pun? Apakah Anda merasa pekerjaan Anda tidak selesai-selesai bahkan terus bertambah padahal Anda sudah bekerja sekeras mungkin? Mungkin Anda harus meluangkan sedikit waktu untuk membaca buku ini. selengkapnya...»

Komentar