Resensi Buku Cetak | GUBUK


Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs GUBUK

Resensi Buku Cetak


Belajar Sejati Vs Kurikulum Nasional

Kategori: Resensi Buku Cetak, Pelayanan Anak

Judul asli : --
Penulis : Dedy Pradipto
Penerjemah : --
Penerbit : Kanisius, Yogyakarta
Ukuran buku : --
Tebal : --
Sumber : Pub. e-Buku edisi 44/2009

Mungkin pembaca akan mengira jika buku berjudul "Belajar Sejati Vs Kurikulum Nasional" adalah buku yang menjabarkan tentang konsep belajar sejati berhadapan dengan kurikulum nasional yang beberapa kali mengalami perubahan. Dilihat dari judul dan desain sampulnya yang akrobatik memang mengesankan demikian. Sebuah perlawanan terhadap kemapanan dunia pendidikan. Namun, buku karya Yosef Dedy Pradipto ini mengulas lebih dari itu. selengkapnya...»


Dasar Pendidikan Kristen

Kategori: Resensi Buku Cetak, Pelayanan Anak

Judul asli buku : Foundations of Christian Education
Penulis : Louis Berkhof dan Cornelius Van Til
Penerjemah : Tim Penerjemah
Penerbit : Momentum, Surabaya 2004
Ukuran buku : 14 x 21 cm
Tebal buku : 207 halaman
Sumber : Pub. e-Buku edisi 44/2009

Pendidikan adalah salah satu hal terpenting dalam kehidupan setiap manusia. Gagalnya pendidikan juga merupakan kegagalan kehidupan dan masa depan. Namun, sebagai orang Kristen, sudahkah kita menyadari betapa berbahayanya pendidikan sekuler saat ini? Seberapa jauh perbedaan antara pendidikan Kristen yang benar dan pendidikan sekuler atau pendidikan Kristen yang salah? selengkapnya...»


Pendidikan Macam Apa yang Dibutuhkan Anak-Anak?

Kategori: Resensi Buku Cetak, Pelayanan Anak

Judul asli : Mendidik Anak Sesuai Zaman dan Kemampuannya
Penulis : Julianto Simanjuntak dan Roswitha Ndraha
Penerjemah : --
Penerbit : Layanan Konseling Keluarga dan Karir (LK3), Tangerang 2007
Ukuran buku : 14 x 20,8 cm
Tebal : 279 halaman
Sumber : Pub. e-Buku edisi 44/2009

Sekarang ini, pendidikan sudah mengalami banyak perkembangan. Bukan hanya dalam hal materi yang diajarkan, tapi juga metode yang digunakan untuk mendidik maupun sarana dan prasarana yang digunakan dalam proses pendidikan. Melihat kenyataan yang semacam ini, apakah peran dan tanggung jawab kita terhadap perkembangan pendidikan anak-anak di Indonesia? selengkapnya...»


Mengajar dengan Kreatif dan Menarik

Kategori: Resensi Buku Cetak, Pelayanan Anak

Judul asli : --
Penulis : Pdt. Dra. Dien Sumiyatiningsih, G.D. Th., M.A.
Penerjemah : --
Penerbit : ANDI, Yogyakarta 2006
Ukuran buku : 14 x 21 cm
Tebal : 170 halaman
Sumber : Pub. e-Buku edisi 44/2009

Buku "Mengajar dengan Kreatif dan Menarik" ini secara khusus didedikasikan untuk para pendidik yang mengajar dari tingkat prasekolah hingga perguruan tinggi. Secara garis besar, buku ini membahas tentang pendidikan agama Kristen baik dalam konteks sekolah dan gereja, pertimbangan kurikulum dalam pengajaran, model-model pengajaran, dan proses belajar pada era globalisasi saat ini. selengkapnya...»


The Greatest Motivation from The Word of God (100 Hari yang Mengubah Hidup Anda)

Kategori: Resensi Buku Cetak, Pendalaman Alkitab

Judul asli : --
Penulis : Paulus Winarto
Penerjemah : --
Penerbit : Yayasan ANDI, Yogyakarta
Ukuran buku : --
Tebal : --
Sumber : Bahan non pub

Dalam kehidupan kita seringkali mengalami pergolakan, tatkala ingin maju ke arah yang lebih baik atau sukses. Namun terkadang dalam menjalani perjuangan hidup, kita juga sering mengalami hambatan di tengah jalan yang mengakibatkan frustasi. Maka diperlukan suatu penyegaran yang berupa penggerak atau motivator tertentu. selengkapnya...»


The Top 100 Women Of The Bible

Kategori: Resensi Buku Cetak, Wanita

Judul asli : --
Penulis : Pamela McQuade
Penerjemah : --
Penerbit : Abiyah Pratama, Jakarta 2008
Ukuran buku : --
Tebal : --
Sumber : Pub. e-Buku edisi 43/2009

Pernah bertemu dengan perempuan-perempuan besar di dalam Alkitab? Andai Anda bertemu mereka, mungkin Anda akan memeluk beberapa dari mereka, yang lainnya mungkin akan Anda hormati, dan beberapa yang lain mungkin akan membuat Anda berlari menjauh dan menjerit! selengkapnya...»


Ada Berapa Perempuan dalam Alkitab?

Kategori: Resensi Buku Cetak, Wanita

Judul asli : --
Penulis : I. Kriswanda dan M.I. Gunawan
Penerjemah : --
Penerbit : Penerbit ANDI, Yogyakarta 2007
Ukuran buku : 19 x 12 cm
Tebal : 152 halaman
Sumber : Pub. e-Buku edisi 43/2009

Buku ini sangat unik. Tidak seperti buku-buku yang mengupas secara detail kehidupan tokoh-tokoh wanita dalam Alkitab, buku yang ditulis oleh I. Kriswanda dan M.I. Gunawan ini hanya berisi dekskripsi singkat sebagian besar perempuan yang namanya tertera dalam Alkitab. Tidak hanya deskripsi wanita-wanita yang menonjol karena peristiwa khusus yang dicatat dalam Alkitab, nama-nama perempuan lainnya yang tidak banyak disebutkan keistimewaannya dalam Alkitab juga diangkat oleh penulis. Ada pula nama-nama wanita yang perlu menjadi peringatan atau pelajaran, seperti Izebel, Atalya, Herodias, dan lain-lain. selengkapnya...»


Kaum Wanita dalam Perdjandjian Lama

Kategori: Resensi Buku Cetak, Wanita

Judul asli : --
Penulis : Dr. Timothy S.K. Dzao
Penerjemah : --
Penerbit : Geredja Santapan Rohani Indonesia, Djakarta 1969
Ukuran buku : 10,5 x 18,5 cm
Tebal : 52 halaman
Sumber : Pub. e-Buku edisi 43/2009

Untuk memenuhi kebutuhan rohani wanita Kristen, Dr. Timothy S.K. Dzao menulis buku ini. Berisi sebelas tokoh wanita dalam Perjajian Lama, buku yang menggunakan ejaan bahasa Indonesia lama ini mengupas sisi positif maupun sisi negatif para wanita tersebut. Tentu saja pengupasannya berdasarkan fakta-fakta yang ada di dalam Alkitab. Dalam buku yang sudah tidak dicetak lagi ini, Anda dapat menarik pelajaran yang berharga dari Hawa, Sarah, Ribka, Rahel, Tamar, Dina, Yokhebed, Miriam, Rahab, Rut, dan Hanna. selengkapnya...»


100 Christian Women Who Changed The 20Th Century

Kategori: Resensi Buku Cetak, Wanita

Judul asli : --
Penulis : Helen Kooiman Hosier
Penerjemah : --
Penerbit : Baker Book House Company (Flemming H. Revell), Michigan 2002
Ukuran buku : 15 x 23 cm
Tebal : 379 halaman
Sumber : Pub. e-Buku edisi 43/2009

Buku ini adalah buku berbahasa Inggris yang ditulis oleh Helen Kooiman H., seorang wanita yang terkenal di bidang komunikasi Kristen, baik sebagai penulis maupun pembicara. Dia telah menulis 56 judul buku yang memperoleh penghargaan, di antaranya "Silhouettes: Women behind Great Men", "Profiles: People Who Helped Change the World", "Living Cameos", "You Never Stop Being a Parent", dan buku terlarisnya -- "Cameos: Women Fashioned by God". selengkapnya...»


100 Wanita yang Mengguncang Dunia

Kategori: Resensi Buku Cetak, Wanita

Judul asli : 100 Women Who Shaped World History
Penulis : Gail Meyer Rolka
Penerjemah : Ana Budi Kuswandani, S.S.
Penerbit : Delapratasa Publishing, 2004
Ukuran buku : 14,2 x 20 cm
Tebal : 206 halaman
Sumber : Pub. e-Buku edisi 43/2009

Buku pertama karya Gail Meyer Rolka ini mengandung sketsa biografi yang memperkenalkan kehidupan dan prestasi seratus wanita berbakat dan unik yang hidup di berbagai belahan dunia selama beberapa masa sejarah, dari 1500 SM hingga saat ini. Tokoh-tokoh yang ditampilkan dalam buku ini antara lain wanita-wanita dalam Alkitab, istri-istri para penemu, istri-istri presiden, maupun istri-istri pejabat tinggi lainnya. selengkapnya...»

Komentar