Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs GUBUK
Biodata Tokoh-Tokoh Alkitab Perjanjian Baru
Submitted by admin on 1 December, 2010 - 13:53
Kategori: Biografi, Resensi Buku Cetak
|
Terkadang kita dibuat bingung oleh nama-nama yang serupa dalam Alkitab, misalnya Yakobus. Ada tiga orang berbeda yang memiliki nama yang sama: Yakobus murid Yesus, Yakobus saudara Yesus, dan Yakobus anak Alfeus. Lalu bagaimana cara kita membedakan mereka? Buku ini dapat menjadi jawaban atas kebingungan Anda. Buku ini mengupas 113 tokoh yang ada di kitab Perjanjian Baru.
Buku ini diluncurkan selang beberapa tahun setelah buku "Biodata Tokoh-Tokoh Alkitab Perjanjian Lama" diterbitkan. Buku ini tidak hanya dilengkapi dengan nama-nama para tokoh saja, namun juga disertai arti nama mereka, riwayat hidupnya, pemikiran, pergumulan, dan perbuatan mereka. Selain itu, banyak pengetahuan baru yang akan kita dapat karena buku ini juga menyertakan keterangan pertama kali tokoh itu disebut, terakhir kalinya disebut, berapa kali disebut, fakta penting, dan seterusnya. Berbeda dengan buku "Biodata Tokoh-Tokoh Alkitab Perjanjian Lama", penyusun buku ini sudah menunjukkan tokoh-tokoh yang akan dibahas dalam daftar isinya.
Buku ini pasti akan sangat bermanfaat bagi pendeta, majelis, mahasiswa Sekolah Tinggi Teologia, siswa Sekolah Alkitab, atau siapa saja yang berminat atau ingin mempelajari watak tokoh-tokoh dalam kitab Perjanjian Baru.
Peresensi: Ami Grace
- Login to post comments
- 7528 reads