Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs GUBUK
Berbicara tentang Peperangan Rohani
Submitted by admin on 16 September, 2016 - 15:44
Kategori: Resensi Buku Cetak
|
Terlalu banyak masyarakat sipil Kristen dan tidak cukup banyak prajurit Kristen. Itulah yang menjadi perhatian utama Tony Evans dalam bukunya yang berjudul "Berbicara tentang Peperangan Rohani".
Dewasa ini, masyarakat Kristen kurang paham atau bahkan tidak peduli bahwa sejak mereka menerima Yesus Kristus sebagai Juru selamat, secara otomatis mereka terlibat dalam sebuah peperangan. Perang ini bersifat spiritual namun berdampak dalam kehidupan sehari-hari orang percaya. Depresi, rusaknya hubungan keluarga, runtuhnya perkawinan, kekacauan finansial adalah beberapa contoh dampak dari perang yang tak kasat mata ini yang sering disebut sebagai peperangan rohani.
Melalui buku ini, Tony Evans mengajak kita menyadari betapa riilnya peperangan itu. Namun, tidak hanya itu saja, Ia juga membahas bagaimana sebaiknya kita bersikap menghadapi peperangan rohani, apa-apa yang perlu dipersiapkan dan bagaimana kita bisa melibatkan Tuhan dalam memenangkannya.
Tony Evans terbilang penulis berpengalaman. Ia telah menulis lebih dari 100 buku yang membahas isu-isu iman kristen dalam pelayanannya sebagai gembala umat selama hampir 4 dekade. Buku ini merupakan satu dari banyak buku karyanya dan termasuk dalam 5 serial buku dengan tema "Berbicara Tentang" yang pernah diterbitkan oleh Gospel Press. Isi buku disampaikan oleh penulis dengan gaya bahasa yang lugas tanpa jargon-jargon kebahasaan dan teologia yang rumit. Penggunaan ilustrasi pun terbatas pada kisah tokoh-tokoh Alkitab sehingga pembaca tidak terjebak pada "pengalaman pribadi" yang bisa jadi bersifat subjektif. Selain itu, buku ini juga memuat banyak ayat Alkitab pendukung sehingga kita dapat berasumsi bahwa interpretasi yang penulis buat cukup bertanggung jawab.
Bagi Anda yang kurang suka dengan buku terjemahan karena hasil terjemahannya terkadang kurang pas, buku ini bisa menjadi bacaan yang menarik mengingat hasil alih bahasanya mendekati gramatika (susunan kalimat) bahasa Indonesia. Namun, buku ini juga memiliki poin minus di mana susunan konten buku tidak dipisahkan ke dalam beberapa subbab pembahasan. Ditambah lagi, pihak penerbit juga tidak membuat halaman daftar isi yang mengakibatkan buku ini terlihat kurang sistematis dalam penyusunan dan pembahasannya. Akan tetapi, terlepas dari kekurangan yang ada, buku ini masih bisa menjadi referensi yang baik bagi Anda untuk memahami tentang peperangan rohani secara ringkas. Buku ini sangat tepat untuk Anda yang ingin menggali lebih dalam mengenai tema ini, tetapi tidak punya banyak waktu untuk membaca bahan biblika di luar Alkitab. Ukuran buku yang kecil memudahkan Anda membawanya ke mana pun. Kiranya buku ini bisa menjadi berkat sekaligus mengingatkan kita betapa pentingnya memenangkan peperangan rohani bagi kehidupan kekristenan kita. Selamat membaca.
Peresensi: Aji
- Login to post comments
- 2328 reads