Resensi | GUBUK


Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs GUBUK

Resensi


Berjalan dalam Kemerdekaan

Kategori: Resensi Buku Cetak

Judul asli : 1 Walking in Freedom: A 21 Day Devotional to Help Establish Your Freedom in Christ
Penulis : Neil T. Anderson
Penerjemah : Maria Irawati
Penerbit : Metanoia, Jakarta 2001
Ukuran buku : 15,5 x 23,5 cm
Tebal : 175 halaman
Sumber : Pub. e-Buku edisi 10/2006

Dengan membaca judul yang tertulis di sampul depan buku ini, kiranya sudah dapat ditebak bahwa buku ini merupakan buku panduan/bimbingan bagi Anda yang ingin mempertahankan kemerdekaan yang telah Kristus berikan bagi Anda. Seperti yang tertulis di bagian Pendahuluan, Neil T. Anderson bersama Rich Miller menyusun buku ini "untuk meneguhkan karya pembebasan yang telah Allah mulai dalam diri Anda". selengkapnya...»


15 Pelajaran menuju Kemerdekaan di dalam Kristus

Kategori: Resensi Buku Cetak

Judul asli : --
Penulis : J. Sappington
Penerjemah : --
Penerbit : Yayasan Andi, Yogyakarta 1999
Ukuran buku : 12 x 19 cm
Tebal : 112 halaman
Sumber : Pub. e-Buku edisi 10/2006

Setelah menyatakan iman secara pribadi pada Kristus dan menerima-Nya sebagai Juru Selamat dalam hidup kita, apakah saat itu Anda langsung mengalami kemerdekaan? Puji Tuhan jika jawabannya ya. Namun, tak jarang Iblis masih sering menggoda kita dengan mengingatkan akan masa lalu sebelum kita bertobat. Dia datang mendakwa dan berusaha membelenggu kita kembali. Akibatnya, tak jarang kemerdekaan yang harusnya sudah kita dapat dalam Kristus seakan dirampas kembali oleh si jahat. selengkapnya...»


Kemenangan atas Keakuan

Kategori: Resensi Buku Cetak

Judul asli : Victory Over The Self-Centered Life
Penulis : Paul G. Caram
Penerjemah : Dra. Yuliati Purnomo
Penerbit : Voice of Hope, Jakarta 2004
Ukuran buku : 14,5 cm x 20,5 cm
Tebal : 192 halaman
Sumber : Pub. e-Buku edisi 10/2006

Hidup yang berpusat pada diri sendiri berarti bahwa segala sesuatu berpusat pada "aku". Segala sesuatu yang dilakukan dan dikatakan orang lain selalu dihubungkan dengan dirinya sendiri. Gejala-gejala yang ditimbulkan dari hidup yang berpusat pada diri sendiri ini adalah kemarahan, mengasihi diri sendiri, keangkuhan, depresi, mudah tersinggung, dendam, dan konflik-konflik lainnya. selengkapnya...»


Buku Mengenal Tuhan (Sebuah Perjalanan Menelusuri Alkitab)

Kategori: Resensi Buku Cetak, Pendalaman Alkitab

Judul asli : Discovering God
Penulis : Phillip Yancey
Penerjemah : --
Penerbit : Gospel Press, Batam
Ukuran buku : --
Tebal : --
Sumber : Kiriman user

Phillip Yancey, pengarang buku terkenal dari Bukan Yesus yang Saya Kenal meluncurkan kembali buku terbarunya yaitu Mengenal Allah (Discovering God), yang diterbitakan oleh Gospel Press. Ini adalah buku yang bersifat renungan untuk setiap hari bersama dengan bagian Alkitab yang tercantum. selengkapnya...»


Stop Trying To Live For Jesus

Kategori: Resensi Buku Cetak, Hidup Kristen

Judul asli : --
Penulis : Charles Price
Penerjemah : --
Penerbit : Penerbit Andi, Yogyakarta
Ukuran buku : 14 cm x 21 cm
Tebal : 216 halaman
Sumber : PBMR Andi

Charles Price adalah seorang pengkhotbah yang pelayanannya semakin dihargai di berbagai bagian dunia. Logat bicaranya sudah tidak menunjukkan bahwa ia berasal dari negara Inggris bagian barat yang indah. Isi khotbahnya menunjukkan pemahaman yang dalam tentang firman Allah yang ajaib. Rasa humornya yang hangat dan jenaka membuat orang-orang mudah memahami pesannya, sementara penerapannya yang praktis dan ilustrasinya yang sesuai membuat pesannya bermanfaat dan menantang. Ia memberi komentar secara sederhana, tetapi tidak dangkal. Ia bersikap teologis tanpa membosankan atau menimbulkan perdebatan. selengkapnya...»


The Healthy Christian Life (Kehidupan Kristen yang Sehat)

Kategori: Resensi Buku Cetak

Judul asli : The Healthy Cristian Life (Kehidupan Kristen yang Sehat)
Penulis : Frank Minirth, Paul Meier, Richard Meier, Don Hawkins
Penerjemah : Drs. Antonius Wuisan
Penerbit : Literatur SAAT, Malang
Ukuran buku : 13 cm x 20 cm
Tebal : 382 halaman
Sumber : Pub. e-Buku edisi 09/2006

Ini adalah buku pegangan konseling yang digunakan di Klinik Minirth- Meier di Texas, Amerika. Sebagai klinik yang berkomitmen untuk mengintegrasikan pelayanan Kristen dan konseling profesional, Klinik Minirth-Meier sangat menganjurkan penghafalan dan perenungan ayat- ayat Alkitab. selengkapnya...»


Konseling: Suatu Pendekatan Pemecahan Masalah

Kategori: Resensi Buku Cetak, Konseling

Judul buku : Konseling: Suatu Pendekatan Pemecahan Masalah
Judul asli : Counseling: a Problem-Solving Approach
Penulis/Penyusun : Anthony Yeo
Penerjemah : Drs. Antonius Wuisan
Editor : --
Penerbit : IPT. BPK Gunung Mulia, Jakarta 2002
Ukuran buku : 13 cm x 20 cm
Tebal : 274 halaman
ISBN : --
Buku Online : --
Download : --
Sumber : Pub. e-Buku edisi 09/2006

Kerinduan penulis untuk "meng-Asia-kan" pendekatan-pendekatan konseling yang didapatkannya di Barat mendorongnya untuk menyusun buku ini. Buku yang terdiri dari sebelas bab ini merupakan bentuk kepedulian penulis untuk membuat bahan-bahan dan menambah sumber- sumber bahan yang ada di Asia untuk perkembangan konseling.

Secara umum buku ini mengupas permasalahan-permasalahan yang sering dihadapi konselor dan langkah-langkah praktis penyelesaiannya. Dengan disertai contoh-contoh kasus dan penjelasan-penjelasan praktis, buku ini lebih cenderung seperti kumpulan tips untuk konselor. Beberapa hal yang dibahas penulis dalam buku di antaranya adalah Kesulitan-kesulitan yang Dihadapi Konselor, Memulai Proses Konseling, Tahap Pemecahan Masalah dan Cara-cara Pemecahan Masalah.

Bagi Anda para konselor pemula maupun yang sudah berpengalaman, tidak ada salahnya jika buku ini dijadikan referensi untuk menambah pengetahuan Anda dalam pelayanan konseling.

Peresensi: Christiana Ratri Y


Step by Step (Selangkah Demi Selangkah)

Kategori: Resensi Buku Cetak, Hidup Kristen

Judul asli : Step by Step
Penulis : James C. Petty
Penerjemah : Trivina Ambarsari
Penerbit : Momentum, Surabaya 2004
Ukuran buku : 21 x 14 cm
Tebal : 291 halaman
Sumber : Pub. e-Buku edisi 09/2006

Setiap hari kita selalu membuat keputusan besar maupun keputusan kecil. Apakah keputusan ini sesuai dengan kehendak Allah bagi hidup kita? Mengapa kita ingin mengetahui kehendak Allah dalam setiap keputusan yang kita ambil? selengkapnya...»


Pengantar Pelayanan: Konseling Kristen yang Efektif

Kategori: Resensi Buku Cetak

Judul asli : Effective Christian Counselling
Penulis : Dr. Gary R. Collins
Penerjemah : Esther Susabda
Penerbit : Seminari Alkitab Asia Tenggara, Malang 1998
Ukuran buku : 14 cm x 21 cm
Tebal : 194 halaman
Sumber : Pub. e-Buku edisi 09/2006

Di saat semakin banyaknya tantangan hidup yang harus dihadapi oleh anak-anak Tuhan, keberadaan konseling jelas sangat dibutuhkan. Jika dahulu ada pandangan bahwa ilmu psikologi yang dipakai sebagai dasar konseling adalah ilmu yang tidak sesuai dengan firman Tuhan, kini pendapat itu terbukti tidak tepat. Konseling Kristen adalah jawabannya. Lalu apakah konseling Kristen itu? Apa bedanya dengan psikologi umum? Dan bagaimana para konselor Kristen dapat menjalankan perannya dengan efektif? selengkapnya...»


Alkitab di Seluruh Dunia: 48 Kisah Nyata

Kategori: Resensi Buku Cetak, Kesaksian

Judul asli : Stories of the Book of Books
Penulis : Grace W. McGavran
Penerjemah : H.L. Cermat
Penerbit : Lembaga Literatur Baptis
Ukuran buku : --
Tebal : --
Sumber : Bahan non pub

Buku ini berisi kumpulan cerita-cerita rohani (kesaksian) yang berhubungan dengan Alkitab. Buku ini terdiri dari 4 jilid. Tiap-tiap jilid berisi 12 kisah nyata. Semua kisah nyata tersebut memaparkan riwayat Alkitab itu sendiri -- penyalinnya, pencetakannya, penerjemahannya, pengedarannya, serta pengaruhnya dalam kehidupan manusia.

Peresensi: Arya

Komentar