Suku-Suku yang Terabaikan | GUBUK


Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs GUBUK

Suku-Suku yang Terabaikan


Kategori: Resensi Buku Online, Misi Penginjilan

Judul asli : Suku-Suku yang Terabaikan
Penulis : --
Penerjemah : --
Penerbit : Persekutuan Jaringan Riset Nasional, Indonesia 1998
Ukuran buku : 15 x 21 cm
Tebal : 131 halaman
Sumber : Pub. e-Buku edisi 54/2010

Rancangan agung Allah bagi setiap manusia terus-menerus sedang dikerjakan. Lalu, pernahkah terpikir oleh kita bagaimana penjangkauan suku-suku kecil di Indonesia? Tidak banyak pelayanan misi yang walaupun sering menghadapi banyak kendala, mereka masih terus berusaha menjangkau banyak suku di Indonesia.

Anda bisa melihat gambaran suku-suku di Indonesia ini di dalam buku terbitan persekutuan Jaringan Riset Nasional, yang berjudul "Suku-Suku yang Terabaikan". Jika dilihat secara keseluruhan, buku ini menyajikan profil doa bagi suku-suku di Indonesia. Pembagian wilayah keberadaan suku-suku itu meliputi di Sumatera, Jawa, Nusa Tenggara, Kalimantan, Sulawesi, Maluku, dan Papua (Irian Jaya). Buku ini memberikan data kurang lebih 125 suku terpencil di Indonesia, meliputi informasi geografis mengenai setiap suku tersebut dan pokok doa untuk mereka masing-masing.

Meskipun dicetak untuk kalangan sendiri, buku ini sangat cocok dibagikan untuk lingkup pelayanan Anda, yang mendoakan beberapa pokok doa suku. Silakan mendukung mereka di dalam doa. Kerinduan Anda untuk berdoa akan memberikan semangat khusus untuk keberlanjutan pekerjaan ini hingga maranatha. Tuhan Yesus memberkati.

Anda dapat mengunduh buku elektronik ini dan membacanya dengan program SABDA:

Nama situs : SABDA.net
Alamat URL program : http://www.sabda.net/sabda_program
SABDA
Alamat URL modul : http://www.sabda.net/alkitab_online/

Peresensi: Kristina Dwi L.

Komentar