Sepuluh Tipe Orang yang Menyebalkan dan Cara Menghadapi Secara Alkitabiah | GUBUK


Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs GUBUK

Sepuluh Tipe Orang yang Menyebalkan dan Cara Menghadapi Secara Alkitabiah


Kategori: Resensi Buku Cetak, Hidup Kristen

Judul buku : 10 Tipe Orang Menyebalkan
Cara Menghadapi Secara Alkitabiah
Judul asli : --
Penulis/Penyusun : Eka Darmaputera
Penerjemah : --
Editor : Ayub Yahya dan Tim Editor BPK Gunung Mulia
Penerbit : PT BPK Gunung Mulia, Jakarta 2010
Ukuran buku :
Tebal :
ISBN : 978-979-687-814-7
Buku Online : --
Download : --
Sumber : Kiriman Kontributor

Manusia adalah ciptaan Tuhan yang luar biasa, manusia memiliki kedudukan dan martabat yang lebih tinggi daripada ciptaan Tuhan yang lain. Manusia bisa berpikir, memilih, mengambil keputusan, mengekspresikan perasaannya, dan berkomunikasi dengan Sang Pencipta. Walaupun demikian, kita tidak bisa menyangkali bahwa ada saatnya manusia menjadi makhluk yang menyebalkan juga. Misalnya, istri sudah menyusun sepatu di rak sepatu dengan rapi, tetapi si suami/anak masih saja suka meletakkan sepatu di sembarang tempat. Atau sebaliknya, saat suami pulang dari kantor dengan rasa lelah, alih-alih mengambilkan minuman segar si istri justru tidak menyiapkan apa pun di rumah. Betulkah di dunia ini ada orang yang menyebalkan? Apa yang harus kita lakukan terhadap orang semacam itu? Apakah ada yang perlu kita koreksi dari diri kita sendiri?

Menyikapi orang-orang yang tidak sesuai dengan apa yang kita harapkan memang menuntut kesabaran dan pengertian yang besar. Kita percaya bahwa apa yang kita tanam, itulah yang akan kita tuai. Namun, kita terkadang juga menuai apa yang sebenarnya tidak kita tanam. Kita sudah berusaha melakukan sesuatu sebaik mungkin, tetapi masih saja dinilai tidak tepat di mata orang lain. Dengan demikian, kita menganggap orang lain menyebalkan. Bagi beberapa orang, mungkin mereka memiliki keinginan untuk selalu menyenangkan orang lain dengan mengiyakan apa saja yang mereka minta. Sayangnya, dalam kenyataan kita tidak bisa selalu menyenangkan orang lain. Ketika menghadapi kenyataan bahwa ada banyak orang yang "menyebalkan" di sekitar kita, buku "10 Tipe Orang Menyebalkan dan Cara Menghadapi Secara Alkitabiah" sepertinya wajib dibaca. Artikel-artikel dalam buku ini juga pernah dimuat dalam Sinar Harapan. Penulisnya, Eka Darmaputera, mencoba menelisik dan menyingkapkan apa sebenarnya yang menjadi alasan seseorang melakukan sesuatu yang membuat kita kesal. Eka Darmaputera menggunakan istilah si tank, si buldoser, si sniper, si mister saya juga tahu, si barangkali, si tanpa ekspresi, dan si yang lainnya untuk menjelaskan tipe-tipe orang yang menyebalkan. Untuk penjelasan setiap tipe, Eka Darmaputera menggunakan ilustrasi yang relevan dengan kehidupan sehari-hari. Dengan begitu, pembaca dapat menangkap penjelasan dan contohnya dengan begitu mudah. Buku ini terdiri atas 26 bab, 10 bab untuk menjelaskan tentang tipe-tipe orang menyebalkan dan sisanya untuk cara-cara menghadapi mereka. Melalui buku ini, Eka Darmaputera mengingatkan kita untuk tetap mengevaluasi diri sendiri. Belum tentu orang lain yang menyebalkan, bisa jadi kita sendirilah yang menyebalkan. Untuk itu, kita sebaiknya lebih bijaksana dalam menghadapi sesama kita. Hal positif lain yang bisa kita petik dari buku ini adalah bahwa penjelasan Eka Darmaputera didasarkan pada ayat-ayat Alkitab. Dia tidak sembarangan menggunakan pandangan-pandangan ilmu psikologi, sosiologi, dan filsafat, namun menyelaraskannya dengan kebenaran Alkitab. Ditambah gaya bahasa yang luwes dan komunikatif, semakin memudahkan pembaca menangkap setiap pesan yang ingin disampaikan Eka Darmaputera. Oleh karena itu, membaca buku ini berulang kali pun tidak akan membuat bosan.

Eka Darmaputera adalah seorang tokoh yang dikenal oleh banyak orang melalui pelayanannya sebagai pendeta dan penulis buku. Ia juga dikenal sebagai tokoh lintas gereja dan lintas agama yang sangat peduli dengan kepentingan bangsa dan negaranya. Buku yang ditulisnya antara lain "Sapaan Sabda dari Mimbar Gereja", Pergulatan Kehadiran Kristen di Indonesia", dan "365 Anak Tangga Menuju Hidup Berkemenangan." Bagi Anda yang ingin tahu bagaimana menghadapi anggota keluarga, teman, rekan kerja, dan orang lain yang menyebalkan; membaca buku ini bisa menjadi awal yang baik untuk dilakukan. Selamat menyimak!

Peresensi: Sri Setyawati

Untuk mendapatkan buku ini, Anda dapat menghubungi mitra kami, LilinKecil.com .

Komentar