Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs GUBUK
Menyiapkan Khotbah Ekspositori secara Praktis
Submitted by admin on 21 May, 2007 - 11:59
Kategori: Resensi Buku Cetak
|
Firman Tuhan yang merupakan suara Allah, sangatlah penting bagi kehidupan manusia. Setelah manusia jatuh dalam dosa, Allah tidak dapat langsung berkomunikasi dengan manusia. Ia memakai para nabi pada zaman-Nya untuk menyampaikan firman Tuhan kepada umat-Nya. Demikian pula saat ini, Ia memakai para pengkhotbah untuk menyampaikan kehendak-Nya pada manusia. Panggilan seseorang dalam menyampaikan firman Tuhan perlu dilengkapi dengan metode-metode khusus agar kebenaran tersebut dapat membuat orang yang mendengarnya bertumbuh sesuai dengan kehendak Allah.
Buku yang berjudul "Mempersiapkan Khotbah Ekspositori secara Praktis" dimulai dengan pandangan-pandangan umum mengenai khotbah ekspositori. Penulis menekankan betapa "back to the Bible" adalah hal yang tidak boleh dihilangkan dalam berkhotbah. Secara umum, khotbah ekspositori dikategorikan dalam dua bagian besar, yaitu khotbah tekstual (berdasarkan pada teks Alkitab) dan topikal (berdasarkan pada topik). Kelemahan dan kelebihan dari kedua kategori juga disajikan di sini.
Sebelum melangkah lebih dalam tentang khotbah ekspositori, penulis menyoroti pribadi pengkhotbah. Alasan tentang pentingnya pengkhotbah, kriteria, dan kendala-kendala yang sering dialami para pengkhotbah dapat Anda temukan pada bab kedua dari buku ini. Bagaimana membuat khotbah secara tekstual dan topikal dijelaskan dengan rinci pada dua bab selanjutnya. Menariknya, buku ini disertai dengan latihan-latihan dan contoh-contoh khotbah yang memudahkan pembaca untuk mengerti secara langsung apa yang dimaksud oleh penulis. Di akhir buku, penulis yang merupakan gembala sidang dan dosen ilmu berkhotbah STII Yogyakarta, memberikan tips-tips khusus bagaimana cara berkhotbah yang baik.
Tujuh bab dalam buku ini perlu dibaca, khususnya bagi Anda yang rindu untuk mempersiapkan khotbah dan berkhotbah dengan baik. Setelah membaca buku ini, diharapkan pembaca dapat membuat khotbah ekspositori yang praktis dan dapat langsung diterapkan dalam pelayanan.
Peresensi: Ani
- Login to post comments
- 9867 reads